Insitekaltim, Samarinda – Calon Gubernur Kalimantan Timur Rudy Mas’ud mengungkapkan kepercayaan dirinya menjelang debat Pilgub Kaltim yang dijadwalkan oleh KPU Provinsi Kalimantan Timur pada 23 Oktober 2024.
Dengan penuh keyakinan, Rudy menyatakan kesiapannya menghadapi debat tersebut tanpa banyak persiapan khusus. Ia menegaskan,”Kapan saja dan di mana saja.”
Ketika diwawancarai oleh awak media mengenai persiapan yang dilakukan, Rudy mengungkapkan bahwa tidak ada persiapan yang terlalu mendalam atau fundamental. Baginya, mendengarkan aspirasi masyarakat menjadi kunci utama dalam mempersiapkan diri.
“Persiapannya saya rasa tidak ada persiapan yang fundamental. Persiapannya saya rasa kita menyerap aspirasi dan sebagainya, supaya kegiatannya bisa berjalan dengan baik,” kata Rudy, Minggu (20/10/2024).
Ia menegaskan bahwa pemahaman terhadap kebutuhan masyarakat menjadi fokus utama timnya, sehingga debat nantinya akan lebih diarahkan pada bagaimana memenuhi harapan dan aspirasi rakyat Kalimantan Timur.
Rudy juga menegaskan bahwa dia dan timnya siap kapan pun dan di mana pun untuk menghadapi tantangan debat. “Intinya kita insyaallah siap kapan saja dan di mana saja. Anytime, anywhere. Thank you,” ujarnya dengan senyum optimis.
Pernyataan ini menunjukkan bahwa Rudy tidak gentar menghadapi debat dan siap beradu gagasan dengan pasangan calon lainnya, mengedepankan kemampuannya dalam merespons berbagai isu yang akan diangkat dalam debat tersebut.
Ketika ditanya apakah ada strategi kejutan yang akan diungkapkan dalam debat nanti, Rudy memilih untuk tidak banyak mengungkap rencana spesifik. “Nanti kita tunggu saja biar berjalan sesuai dengan harapan kita semuanya,” jawab Rudy.
Debat pertama yang akan digelar di Hotel Senyiur, Samarinda, pada 23 Oktober mendatang diperkirakan akan menjadi momen penting bagi para calon untuk memperlihatkan visi, misi serta solusi yang mereka tawarkan untuk Kalimantan Timur. Masyarakat sangat menantikan bagaimana Rudy Mas’ud dan pasangannya, Seno Aji, akan memanfaatkan kesempatan ini untuk menarik simpati dan dukungan pemilih.
Sebagai informasi, debat Pilgub Kaltim nantinya akan diadakan 3 sesi, sesi pertama akan dilaksanakan 23 Oktober 2024 di Samarinda dan nasional akan diadakan di tanggal 3 November 2024 dan 22 November 2024.