
Insitekaltim,Bontang – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bontang akan segera memulai pembentukan fraksi-fraksi baru setelah pelantikan anggota DPRD masa jabatan 2024-2029 pada Kamis (15/8/2024).
Pembentukan fraksi dijadwalkan berlangsung pada Senin (19/8/2024), sebagai langkah awal sebelum pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD).
Hal ini diungkapkan langsung Ketua Sementara DPRD Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam, saat ditemui di Gedung DPRD Kota Bontang pada Jumat (16/8/2024).
“Pembentukan fraksi adalah langkah awal dalam proses penyusunan struktur DPRD. Kami memerlukan fraksi untuk mendukung efisiensi kerja sebelum AKD dibentuk,” ungkap Andi Faizal.
Pembentukan AKD akan dilakukan setelah pimpinan definitif DPRD dilantik, ditargetkan pembentukan AKD selesai pada akhir September atau awal Oktober, tergantung pada penerbitan Surat Keputusan (SK) pimpinan definitif. Setelah fraksi terbentuk, proses selanjutnya adalah pembahasan tata tertib DPRD.
“Pembahasan tata tertib akan menjadi prioritas setelah pembentukan fraksi. Ini penting untuk memastikan semua anggota DPRD memahami aturan yang berlaku,” kata Andi Faizal.
Selanjutnya, DPRD akan mengikuti masa orientasi yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur. Orientasi ini dijadwalkan berlangsung dari 2 hingga 4 September 2024 di Swiss Bell Hotel Balikpapan.
“Orientasi ini akan memberikan pemahaman lebih lanjut mengenai tugas dan tanggung jawab anggota DPRD,” jelasnya.
Proses pembentukan AKD mencakup pembentukan komisi-komisi, Badan Anggaran (Banggar), Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), Badan Musyawarah (Banmus), dan Badan Kehormatan.
“Kami akan memastikan semua proses ini berjalan lancar dan sesuai jadwal untuk mendukung kinerja DPRD yang efektif,” ujar Andi Faizal.

