Insitekaltim, Samarinda – Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DPRD Provinsi Kalimantan Timur menyampaikan pandangan umum dalam Rapat Paripurna Ke-16 terhadap Nota Penjelasan Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kaltim 2025–2029, yang digelar di Gedung Utama DPRD Kaltim, Karang Paci, Samarinda, Senin 2 Juni 2025. Sekretaris Fraksi PKB Sulasih mengawali penyampaian pandangan umum dengan mengucapkan selamat Hari Lahir Pancasila yang diperingati pada 1 Juni serta Hari Lanjut Usia Nasional pada 29 Mei. Menurutnya, Pancasila merupakan simbol kebinekaan yang harus terus dijaga sebagai perekat bangsa, sementara para lansia layak menjadi panutan dalam membangun nilai-nilai kemanusiaan di tengah masyarakat.…
Penulis: Sitti
Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Kota Samarinda resmi membentuk Tim Pengawasan Khusus Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) Tahun Ajaran 2025, sebagai langkah preventif untuk memastikan proses penerimaan peserta didik berjalan adil, transparan, dan bebas dari praktik kecurangan maupun gratifikasi. Pembentukan tim ini tertuang dalam Surat Keputusan Wali Kota Samarinda Nomor 600-05/233/HK-KS/V/2025, dengan total 27 anggota dari lintas instansi. Komposisinya melibatkan unsur pemerintah, aparat penegak hukum, dan pengawas internal, yang langsung bertanggung jawab kepada Wali Kota Samarinda. Wali Kota Andi Harun menegaskan bahwa pembentukan tim ini merupakan tindak lanjut atas berbagai laporan masyarakat pada pelaksanaan PPDB tahun-tahun sebelumnya, yang disinyalir sarat praktik…
Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) siap meluncurkan aplikasi Sakti (Satu Akses Kalimantan Timur) pada Juni 2025. Meski belum sepenuhnya sempurna, aplikasi super ini akan tetap dirilis demi mempercepat akses layanan publik berbasis digital di Kaltim. Kepala Diskominfo Kaltim Muhammad Faisal menyampaikan bahwa peluncuran Aplikasi Sakti tinggal menunggu kepulangan Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud dari ibadah haji. Keputusan untuk tidak menunda peluncuran ini datang langsung dari arahan gubernur. “Pesan Pak Gubernur jelas, luncurkan dulu. Kita perbaiki sambil jalan, jangan ditunda!” ujar Faisal di Kantor Diskominfo Kaltim, Jalan Basuki Rahmat, Samarinda, Sabtu 31…
Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur (Pemprov Kaltim) memperingati Hari Lahir Pancasila tahun 2025 dengan semangat memperkuat pendidikan ideologi kebangsaan di kalangan generasi muda. Upacara peringatan dilangsungkan pada Minggu, 1 Juni 2025, di Gelora Kadrie Oening Sempaja, Samarinda. Momen ini dimaknai tidak sekadar sebagai seremoni kenegaraan, melainkan sebagai pengingat akan pentingnya Pancasila sebagai kompas pembangunan nasional dan daerah. Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kalimantan Timur Sufian Agus bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam kesempatan itu, ia membacakan amanat Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Republik Indonesia Yudian Wahyudi. Amanat tersebut menekankan bahwa Pancasila bukan sekadar dokumen historis, tetapi…
Insitekaltim, Samarinda – Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur (Dispar Kaltim) akan melibatkan finalis ajang Putri Muslimah Kaltim 2025 sebagai bagian dari strategi promosi wisata religi dan pengembangan destinasi halal di wilayahnya. Langkah ini disampaikan Herlina Eka Yanti, Adyatama Pengembangan Kemitraan SDM Parekraf Ahli Muda Dispar Kaltim usai penobatan pemenang Putri Muslimah Kaltim pada Sabtu, 30 Mei 2025 dini hari. Menurut Herlina, ajang ini bukan sekadar kontes kecantikan berhijab, melainkan wadah pembentukan karakter muslimah yang cerdas, beretika, dan aktif dalam pembangunan pariwisata daerah. “Kami sebagai dewan juri dalam penilaian, selain dari pengetahuan, juga melihat public speaking. Mereka harus mampu menguasai diri…
Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Kota Samarinda menegaskan mulai tahun 2026 tidak akan ada lagi zona tambang dalam rencana tata ruang wilayah (RTRW) kota. Wali Kota Samarinda Andi Harun menyampaikan kebijakan ini telah tercantum dalam dokumen resmi tata ruang dan tidak memerlukan persiapan tambahan dari pemerintah kota. “Tidak perlu ada persiapan apa-apa karena RTRW kita menyatakan sejak 2026 itu tidak ada lagi dalam peta zona ruang kita di Samarinda yang ada wilayah tambangnya,” tegas Andi Harun usai mengikuti Gerakan Ketinting di Sungai Karang Mumus pada Sabtu, 31 Mei 2025. Meskipun Samarinda sudah menyatakan sikap, Andi menyentil bahwa kewenangan penerbitan izin tambang…
Insitekaltim, Samarinda – Dalam satu bulan, dua banjir besar merendam Kota Samarinda. Bencana terjadi pada 12 Mei dan berulang pada 27 Mei 2025. Total 36 titik dilaporkan terdampak, disertai insiden longsor, pohon tumbang, dan korban jiwa. Menanggapi situasi tersebut, Wali Kota Samarinda Andi Harun menyampaikan banjir tidak bisa dilihat dari satu penyebab semata. Ia menjelaskan, persoalan ini melibatkan banyak faktor, mulai dari kebijakan tata ruang hingga perilaku warga. “Kalau soal banjir, ini variabelnya banyak sekali. Bukan cuma di Samarinda, beberapa kabupaten dan kota sekitar juga mengalami banjir. Tapi memang yang selalu ramai dibicarakan ya Samarinda. Kita nikmati saja karena mungkin…
Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Kota Samarinda kembali menggelar kerja bakti pembersihan Sungai Karang Mumus (SKM) pada Sabtu 31 Mei 2025, melalui kegiatan rutin “Gerakan Perahu Ketinting Pungut Sampah Sungai Karang Mumus dan Apel Bersama.” Titik kumpul kegiatan dipusatkan di Jalan Tongkol, tepat di samping Jembatan 1. Kegiatan ini melibatkan sekitar 200 peserta dari berbagai unsur. Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Samarinda mengerahkan 65 petugas lapangan yang tergabung dalam lima tim, masing-masing terdiri dari 13 orang. Selain itu, kegiatan turut melibatkan 25 unit perahu ketinting milik nelayan yang sudah menjadi bagian dari tradisi aksi bersih sungai ini. Wali Kota Samarinda Andi…
Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur mulai menyiapkan proses transisi pengelolaan Kompleks Mal Lembuswana, seiring akan berakhirnya Hak Guna Bangunan (HGB) atas lahan tersebut pada 26 Juli 2026. Bangunan yang berdiri di atas lahan Pemprov Kaltim ini akan kembali dikuasai pemerintah daerah setelah lebih dari tiga dekade dikelola oleh PT Cipta Sumena Indah Satresna (CSIS) melalui skema Bangun Guna Serah (BGS). Inventarisasi bangunan menjadi langkah awal yang kini sedang digerakkan. Kepala Bidang Pengelolaan Barang Milik Daerah BPKAD Kaltim Asti Fathiani menjelaskan bahwa pihak pengelola swasta wajib menyusun dan menyerahkan daftar aset bangunan yang nantinya akan menjadi milik Pemprov. “Ini…
Insitekaltim, Samarinda – Dukungan terhadap generasi muda yang aktif dan mencintai budaya kembali ditunjukkan Pemerintah Kota Samarinda melalui partisipasi dalam ajang Grand Final Puteri Muslimah Kalimantan Timur 2025. Salah satu pelajar asal Kota Tepian, Rahmi Zahratunnisa, terpilih menjadi finalis mewakili Samarinda pada acara yang dijadwalkan berlangsung Jumat, 30 Mei 2025, di Gedung Olah Bebaya Kompleks Kantor Gubernur Kaltim, Samarinda. Wakil Wali Kota Samarinda Syaefuddin Zuhri menerima langsung kedatangan Rahmi bersama perwakilan sekolah dan keluarga dalam audiensi di Balai Kota Samarinda, Rabu, 28 Mei 2025. Dalam pertemuan tersebut, Pemerintah Kota menyampaikan dukungan dan harapan agar Rahmi bisa tampil maksimal serta membawa…
