
Insitekaltim,Samarinda – Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Samarinda Suparno mengungkapkan pihaknya melakukan hearing dengan organisasi perangat daerah mengenai penyerapan anggaran 2023 serta usulan OPD di 2024. Beberapa OPD tersebut adalah Disdukcapil, Badan Kesbangpol, Satpol PP, serta Kementerian Kominfo.
Pada kesempatan itu, Suparno menjelaskan kendala yang dihadapi oleh satpol PP. Dimana, Satpol PP memiliki anggaran yang terbilang cukup kecil untuk menunaikan berbagai keperluan di OPD tersebut.
“Hanya Satpol PP yang masih kekurangan anggaran,” ungkap Suparno pada Rabu, (26/7/2023) di DPRD Kota Samarinda.
Suparno menjelaskan berbagai keperluan dari Satpol PP mulai dari armada yang bergerak di 10 kecamatan yang tersebar di Samarinda, hingga penempatan anggota di perempatan jalan guna memantau anak jalanan yang biasa masih berkeliaran di sekitar lampu merah.
Pihak Satpol PP juga mengungkapkan keinginan merancang penempatan perlindungan masyarakat (linmas) Pemilu 2024 mendatang berada di bawah Satpol PP.
Suparno mengungkap bahwa dana tersebut akan besar mengingat banyaknya tempat pemungutan suara (TPS).
“Anggaran sangat besar, anggaplah 2.500 TPS x 2 itu sudah 5.000. Bagaimana dengan seragam, kan harus maksimal. Karena terpakainya di Februari, untuk menjelang pemilu,” jelasnya.
Berbeda halnya dengan Satpol PP yang memiliki segudang kendala. Kominfo justru mendapatkan apresiasi dari Komisi I karena kinerja mereka yang berhasil membuat anak-anak pelosok mampu merasakan perkembangan teknologi berupa internet.
“Kita mengapresiasi karena sekarang di daerah tidak terjangkau jaringan internet, sekarang sudah terjangkau seperti di Berambai. Itu supaya anak-anak muda, bisa menikmati jaringan karena ternyata mereka juga bilang provider itu ga mau masuk ke sana,” tutup Suparno.

