
Instekaltim,Kukar – Atlet kempo asal Kutai Kartanegara memberikan kontribusi gemilang yang membantu Tim Nasional Indonesia meraih posisi runner-up dalam 20World Taikai di Tokyo, Jepang.
Dalam kompetisi yang diikuti oleh 41 negara, Kontingen Indonesia dengan bangga membawa pulang 4 medali emas, 3 perak, dan 5 perunggu dari 19 nomor pertandingan.
Dua medali emas, satu perak, dan dua perunggu menjadi prestasi cemerlang yang ditorehkan oleh atlet Kukar, mendapatkan apresiasi tinggi dari Wakil Bupati Kukar Rendi Solihin yang juga menjabat sebagai Manajer Tim Kenshi Indonesia.
Solihin menyatakan bahwa pencapaian ini melampaui target yang telah ditetapkan, bahkan berhasil meraih posisi runner-up secara keseluruhan untuk Indonesia.
“Kita berharap prestasi atlet Kukar akan menjadi inspirasi bagi pemuda daerah untuk berprestasi dalam ajang kejuaraan dunia,” tutur Rendi Solihin, Senin (16/10/2023).
Saat tiba di Jakarta dari Tokyo, Rendi Solihin dan rombongan kempo disambut antusias oleh Pengurus Besar Kempo Indonesia.
Dia mengungkapkan bahwa telah terjalin komunikasi dengan pihak terkait untuk menjadikan Kukar sebagai tuan rumah kejuaraan kempo pada tingkat nasional dan internasional pada tahun mendatang.
Lebih lanjut, Rendi Solihin mengatakan rencana penghargaan dari Pemkab untuk atlet Kukar yang meraih prestasi di kejuaraan ini.
“Penghargaan tersebut dianggarkan pada tahun 2024, dan kami memastikan bahwa penghargaan tersebut disampaikan dengan nilai sesuai ketentuan yang berlaku,”ungkapnya.
Keberhasilan tim Kempo Kukar bukan hanya dalam meraih medali, namun juga melalui partisipasi dalam kegiatan peningkatan kualitas, seperti sesi studi selama 3 hari yang melibatkan pelatih dan atlet, serta ujian peningkatan tingkat.
“Prestasi ini menjadi landasan penting untuk perjalanan mereka menuju kualifikasi PON, dengan Kukar berhasil menduduki peringkat 2 di tingkat nasional untuk kategori Junior,” pungkasnya. (Adv)