Insitekaltim,Samarinda-Dany Fatturahman (41) Warga Jl Biawan RT 07 yang pada pemilu serentak Rabu kemarin bertugas sebagai panitia KPPS di TPS 03 Jl Biawan ditemukan telah meninggal oleh anaknya pada Kamis (18/4/2019) sekitar pukul 06.30 Wita.
Dany yang sehari-hari bertugas sebagai wakar di daerah Jl Lambung Mangkurat ini meninggal diduga karena kelelahan usai bertugas di TPS dan baru pulang ke rumah sekitar pukul 06.00 Wita.
Dany sehari-hari dikenal sebagai pribadi yang ramah, nyaman diajak berbicara serta ulet dalam bekerja dan menyukai anak-anak sehingga oleh warga sekitar ia dijuluki Kak Seto.
“Sampai pulang Pak Dany tidak mengeluhkan apapun seperti sakit atau semacamnya,” aku Yuni Elfayani, salah satu rekan Dany saat bertugas di TPS 03.
Namun beberapa saat sebelum pulang Dany nampak gelisah dan saat berpisah sempat mengatakan akan tidur panjang. Nampaknya itu firasat yang dia sampaikan sebelum akhirnya tidur untuk selama-lamanya.
Sekitar pukul 11.30 Wita jenazah diberangkatkan untuk dikebumikan di Jl Sentosa Gg Kenangan Samarinda.(faris)