Insitekaltim, Samarinda – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar Talkshow “Sinergis membangun Komunikasi untuk Kaltim Lebih Baik”, dalam bagian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kaltim Ke-68. Kepala Diskominfo Kaltim Muhammad Faisal menyebut media di Kaltim terus meningkat jumlahnya. Hal ini bagus sebagai indikasi adanya percepatan literasi kepada masyarakat dengan berbagai pilihan media. Belum lagi pencapaian Kaltim dalam mempertahankan Indeks Kemerdekaan Pers (IKP) yang terus bertengger di puncak empat tahun berturut-turut, menambah kebanggaan tersendiri. “Apalagi kita IKP empat tahun berturut-turut tidak pernah turun. Kabar baik juga ini,” katanya saat sesi diskusi di Convention Hall Sempaja, Samarinda, pada…
Penulis: Laras
Insitekaltim, Samarinda – Kombes Pol Ary Fadli mengakhiri masa tugasnya sebagai Kapolresta Samarinda setelah tiga tahun memimpin sejak 2022-2025. Dalam serah terima jabatan kepada Kombes Pol Hendri Umar pada Kamis, 9 Januari 2025, Ary menyampaikan apresiasi atas sinergitas Polresta Samarinda dengan masyarakat, pemerintah daerah, TNI dan media. “Kolaborasi ini sangat penting. Berkat kekompakan semua pihak, kita mampu melewati masa sulit pandemi COVID-19 hingga melaksanakan pesta demokrasi dengan lancar. Peran media juga luar biasa dalam mendukung pemberitaan dan memberikan masukan yang membangun untuk Polresta Samarinda,” ujarnya. Ary berharap kepemimpinan Hendri Umar dapat meningkatkan pelayanan publik dan kinerja Polresta Samarinda. Ia menekankan…
Insitekaltim, Samarinda – Serah terima jabatan Kapolresta Samarinda dengan Kombes Pol Ary Fadli menyerahkan tugasnya kepada Kombes Pol Hendri Umar. Acara dipimpin oleh Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto. Wali Kota Samarinda Andi Harun yang turut hadir dalam prosesi khidmat ini mengapresiasi kinerja Ary Fadli. Keberhasilan Kapolresta Samarinda periode 2022-2025 itu, dinilainya mampu menjaga ketertiban di masyarakat sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi kota. Selama tiga tahun masa kepemimpinan Ary Fadli, yang walau sebentar dapat membawa perubahan baik di kota yang dijuluki Kota Tepian ini. Kondusifitas yang tercipta, bahkan sampai pertumbuhan ekonomi yang menunjukkan angka yang baik, dianggap Andi Harun sebagai salah…
Insitekaltim, Samarinda – Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto secara resmi melantik Kombes Pol Hendri Umar menggantikan Kombes Pol Ary Fadli sebagai Kapolresta Samarinda pada Kamis, 9 Januari 2025. Khidmat walau terguyur hujan, prosesi serah terima jabatan ini berjalan lancar. Dalam upacara pelantikan yang digelar di halaman Polresta Samarinda ini, Ary Fadli melepaskan jabatannya yang telah ia tempati sejak tahun 2022. Ary Fadli dimutasi dengan tujuan pembinaan karier dan pengembangan kompetensi di lingkungan Polri. Dalam amanatnya Irjen Pol Nanang Avianto yang menjadi inspektur upacara menyampaikan pentingnya keberlanjutan pembinaan karier dan pelaksanaan program di institusi kepolisian. Hal itu juga sebagai penyegaran…
Insitekaltim, Samarinda – Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Sulasih berharap momentum Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Kaltim menjadi pijakan untuk meningkatkan sinergi dalam pembangunan. Demikian disampaikan legislator dari dapil 6, Berau, Bontang dan Kutai Timur itu seusai menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kaltim dengan tema “Membangun Kaltim untuk Nusantara”, pada Rabu, 8 Januari 2025, di Gedung B DPRD Kaltim. Sulasih mengungkapkan pentingnya kerja sama antara DPRD provinsi dan daerah dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya di dapilnya. “Kami berharap pembangunan infrastruktur maupun perekonomian di Bontang, Berau, dan Kutai Timur bisa selaras dan bekerja sama untuk memakmurkan masyarakat,” ujarnya. Selain itu,…
Insitekaltim, Samarinda – Ketua DPRD Kota Samarinda Helmi Abdullah menyampaikan sudah semestinya Samarinda berperan penting sebagai ibu kota provinsi dalam pembangunan Kalimantan Timur (Kaltim). Harapan itu diungkapkannya seusai Rapat Paripurna DPRD Provinsi Kaltim untuk memperingati HUT ke-68 Provinsi Kaltim pada Rabu, 8 Januari 2025, di Gedung Utama DPRD Kaltim. “Kami berharap momentum ini menjadi awal sinergi lebih baik antara pemerintah provinsi dan kabupaten/kota, khususnya dalam mendukung program strategis,” ungkap Helmi. Menurut Helmi, Samarinda memiliki tanggung jawab besar dalam mendukung percepatan pembangunan di Kalimantan Timur. Ia berharap pemerintah provinsi dapat meningkatkan alokasi bantuan keuangan bagi Kota Samarinda. “Ke depan, kami ingin…
Insitekaltim, Samarinda – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Akmal Malik menyampaikan pesan penting dalam Rapat Paripurna DPRD Kaltim yang digelar untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Provinsi Kalimantan Timur, Senin (6/1/2025). HUT yang mengusung tema “Membangun Kaltim untuk Nusantara”, mencerminkan tekad bersama untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi pembangunan nasional melalui Benua Etam. Akmal Malik menegaskan bahwa usia 68 tahun merupakan masa kematangan yang harus dimanfaatkan untuk melakukan refleksi terhadap perjalanan pembangunan Kaltim selama ini. “Hari ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga momen untuk mengevaluasi apa yang telah kita capai dan apa yang harus kita tingkatkan ke…
Insitekaltim, Samarinda – Sekretaris Komisi I DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Salehuddin menekankan pentingnya momen Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Kaltim sebagai ajang membangun optimisme dan memperkuat persatuan. Hal tersebut disampaikan seusai Rapat Paripurna DPRD Kaltim dengan agenda peringatan HUT Kaltim bertema “Membangun Kaltim untuk Nusantara”, di Gedung B DPRD Kaltim pada Rabu, 8 Januari 2025. Menurut Salehuddin, usia 68 tahun adalah fase matang yang harus dimanfaatkan dengan melakukan refleksi dan pembenahan menuju masa depan Kaltim yang lebih baik. “Saya harap ini bukan sekadar seremonial, tetapi bagaimana esensi ulang tahun ini menjadi dorongan untuk lebih mempersatukan masyarakat Kaltim, terutama setelah…
Insitekaltim, Samarinda – Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) Hasanuddin Mas’ud menyampaikan optimisme besar terhadap masa depan Kaltim sebagai pusat pertumbuhan ekonomi nasional, terutama di wilayah Indonesia bagian timur. Hal ini disampaikan dalam Rapat Paripurna DPRD Kaltim dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-68 Provinsi Kaltim yang mengusung tema “Membangun Kalimantan untuk Nusantara”, Senin 6 Januari 2025. Menurut Hasanuddin, pembangunan infrastruktur yang telah dicapai dalam 10 tahun terakhir mencerminkan komitmen pemerintah dalam memperkuat konektivitas dan menciptakan pembangunan yang lebih merata. “Pembangunan seperti jalan tol, bandara, pelabuhan, bendungan dan Ibu Kota Nusantara (IKN) menunjukkan kemajuan pesat yang sangat membanggakan,” ujarnya. Ia…
Insitekaltim, Samarinda – Upaya memperkuat kesejahteraan sosial dan pendidikan kembali menjadi sorotan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang digelar Komisi IV DPRD Kota Samarinda bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dan Kementerian Agama (Kemenag) Kota Samarinda, Selasa 7 Januari 2025. Dipimpin Wakil Ketua Komisi IV Sri Puji Astuti, rapat membahas berbagai isu strategis, termasuk Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pencegahan Pernikahan Usia Dini. Menurutnya, raperda tersebut mendesak disiapkan untuk mencegah dampak sosial dan ekonomi yang kerap timbul akibat pernikahan dini. “Pernikahan dini tidak hanya melemahkan ketahanan keluarga tetapi juga menimbulkan beban sosial dan kesehatan. Kita ingin mencegah hal ini melalui regulasi…
