Penulis: Admin

Reporter: Yuli: Editor: Redaksi Insitekaltim, Samarinda -Pengurus Persatuan Olahraga Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Provinsi Kaltim, menggelar rapat kerja daerah  dalam persiapan Kejurda dan Piala Ibu Negara  Agustus mendatang di Jakarta. Selain beberapa agenda, rapat juga membahas program kerja Perserosi. Sejumlah kegiatan di depan, baik program jangka pendek dan program jangka panjang dalam rangka menyiapkan atlet-atlet sepatu roda Kaltim . “Rencana Juli 2022, kami akan menggelar kejuaraan daerah (kejurda) dan sebagai ajang  seleksi atlet untuk Kejuaraan Piala Ibu Negara, Agustus mendatang,” kata Ketua Perserosi Kaltim Ali Rachman di Training Center Perumdam Tirta Kencana Kota Samarinda, Sabtu (14/5/2022). Kejurda rencananya akan…

Read More

Reporter: Nuril – Editor: Redaksi Insitekaltim, Sangatta – Sebanyak empat puluh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kutai Timur (Kutim), dan unsur pimpinan memberikan bantuan kepada korban kebakaran di Gang Family III, RT 43, Sangatta Utara. Musibah kebakaran yang menimpa warga Gang Family III, RT 43, Sangatta Utara, pada Kamis (5/5/2022) minggu lalu dan mengakibatkan 2 rumah dan 1 barak 3 pintu hangus terbakar dilalap api. “Kami bersama 40 anggota DPRD Kutim, memberikan bantuan kepada korban kebakaran yang dialami warga di Gang Family III,” ungkap Wakil Ketua Komisi A DPRD Kutim Basti Sangga Langi saat dikonfirmasi melalui saluran telepon,…

Read More

Reporter: Yuli- Editor: Redaksi Insitekaltim,Samarinda- Golkar mengusung Airlangga Hartarto sebagai Capres pada Pemilihan Presiden 2024 mendatang harga mati. Hal tersebut disampaikan Ketua DPD I Partai Golkar Kalimantan Timur, H. Rudy Mas’ud, Sabtu(14/5/2022) Selain itu, ia membantah dengan tegas mengenai isu Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Golkar untuk mengganti Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum. Politisi muda yang disapa Harum, mengatakan isu Munaslub adalah isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Menurutnya, semua DPD dari semua tingkatan sangat solid mendukung semua kebijakan Airlangga dan bertekad mengusung Airlangga Hartarto menjadi Capres dari Partai Golkar pada 2024 mendatang. “Tidak ada Munaslub, Partai Golkar solid di bawah…

Read More

Reporter: Yuli- Editor: Redaksi Insitekaltim,Madrid – Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memiliki modal yang cukup besar untuk menjadi salah seorang pemain kunci dalam upaya menciptakan perdamaian abadi di Semenanjung Korea. Megawati memiliki hubungan baik dengan kedua Korea, baik Republik Korea maupun Republik Rakyat Demokratik Korea (RRDK). Dengan demikian langkah pemerintah Republik Korea atau Korea Selatan meminta bantuan Megawati untuk ikut mewujudkan perdamaian di Semenanjung Korea dinilai sudah tepat. “Mbak Mega telah berinteraksi sejak lama dengan RRDK atau Korea Utara. Sejak kunjungan Presiden Kim Il Sung dan Kim Jong Il ke Indonesia di bulan April 1965,” ujar Ketua Perhimpunan Persahabatan…

Read More

Reporter: Sukri- Editor: Redaksi Insitekaltim,Samarinda – Pemindahan ibu kota negara ke Kaltim akan berdampak positif, baik dari sisi ekonomi maupun infrastruktur. Selain itu, keberadaan IKN akan membuka peluang bisnis yang bisa di manfaatkan oleh pengusaha lokal. Sebagaimana disampaikan Ketua Kadin Kaltim H. Achmad Sopiyan, pada saat mengahadiri halal bihal, bersama HPN Kaltim, pada Rabu malam(11/5/2022) di Hotel Harris Samarinda. Dikatakan Sopiyan, ditunjuknya Kaltim sebagai ibu kota negara, diharapkan para pengusaha yang ada di daerah harus mempersiapkan diri dalam menyonngsong IKN, karena nantinya banyak peluang yang bisa kita manfaatkan bersama dalam pemberdayaan ekonomi masyarakat. “Jadi kita sebagai pengusaha lokal harus menyiapkan…

Read More

Reporter: Nuril – Editor: Redaksi Insitekaltim,Sangatta – Peraturan Daerah (Perda) Ketenagakerjaan di Kabupaten Kutai Timur (Kutim) masih ada perbaikan dari Biro Hukum dan Kemenkumham Kaltimtara Panitia Khusus (Pansus) Perda Ketenagakerjaan DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim) bersama organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, melakukan perbaikan redaksi perda yang telah dievaluasi oleh Biro Hukum dan Kemenkumham Kaltimtara. “Ternyata ada empat pasal Perda Ketenagakerjaan yang diminta oleh Biro Hukum dan Kemenkumham Kaltimtara untuk diperbaiki,” kata Ketua Pansus Perda Ketenagakerjaan DPRD Kutim, Basti Sangga Langi kepada awak media di Kantor DPRD Kutim, Rabu (11/5/2022) Ia menyebutkan empat pasal yang perlu diperbaiki diantaranya pasal 19 tentang…

Read More

Reporter: Yuli: Editor: Redaksi Insitekaltim,Jakarta- Komisi Pemberantasan Korupsi memulai kerja pasca libur cuti bersama dan Hari Raya Idulfitri 1443 H. Lembaga antisua ini terus bergerak  melakukan evaluasi capaian kerja di tahun 2022. Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan spiritualitas yang terlatih selama bulan suci Ramadan sangat baik untuk digunakan seluruh insan KPK sebagai sumber energi mempersiapkan agenda-agenda kerja mendatang, termasuk jelang evaluasi kinerja semester satu tahun 2022. “Sejumlah prestasi harus dipertahankan, beberapa catatan perbaikan harus dituntaskan, dan pencapaian baru harus secara simultan diciptakan,” pesannya dihadapan awak media sembari gelar Halal Bihalal bersama pegawai KPK dan insan pers, Selasa(10/5/202) . “Saya menyampaikan…

Read More

Reporter: Nuril – Editor: Redaksi Insitekaltim, Kukar – Pendopo Tani Baanjung akan merencanakan untuk menjadi Pusat Pelatihan Pertanian dan Pedesaan Swadaya (P4S) pada tahun ini. Pendopo Tani Baanjung yang berdiri sejak tahun 2010, kini mengalami perkembangan yang pesat. Berawal dari tanaman Kates California, saat ini menjadi 72 macam tanaman lainnya. “Di samping tanam Kates California, nanti dari siswa atau mahasiswa pertanian ingin belajar budidaya karet, kita juga punya tanaman karet, atau tentang sawit, di sini juga ada bahkan bisa juga belajar budidaya tanaman merica,” beber H Asnawi, saat ditemui redaksi di Pendopo Tani Baanjung, Kutai Kartanegara, Kamis (5/5/2022) Adapun pembelajaran…

Read More

Reporter: Award – Editor: Redaksi Insitekaltim,Gowa – Polisi amankan busur dan bom molotov dari geng motor. Dimana geng ini selalu membuat resah masyarakat Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan karena selalu membawa senjata tajam dan kerap saling serang dengan kelompok geng motor lainnya, bahkan tak segan melukai. Anggota personil Polres Gowa berhasil mengamankan beberapa orang remaja yang tergabung dalam kelompok salah satu geng motor dan menguasai senjata tajam jenis anak panah dan bom molotov saat berada disalah satu rumah di Pangkabinanga, Kecamatan Pallangga Kabupaten Gowa, Minggu (8/5/2022) sekitar Pukul 00.45 Wita. Plt Kasi Humas Polres Gowa AKP Hasan Fadhlyh, saat dikonfirmasi membenarkan…

Read More

Reporter: Nuril – Editor: Redaksi Insitekaltim,Kukar – Petani buah kates California dan sayur-sayuran yang bergabung di Pendopo Tani Baanjung, Gunung Tambi, Kelurahan Handil Baru Darat, Kutai Kartanegara bisa menghasilkan keuntungan hingga Rp 20 juta per bulan. Adapun petani yang telah bergabung di Pendopo Tani Baanjung diantaranya terdiri dari petani muda milenial dan ibu rumah tangga (IRT). Kegiatan ini banyak memberikan dampak positif terhadap petani yang bergabung di dalamnya. “Di Pendopo Tani Baanjung ini, pemuda milenial baik dari tingkat SD hingga perguruan tinggi mendapatkan ilmu pertanian sedangkan IRT mengolah hasil tanaman menjadi makanan atau minuman,” ungkap pemilik lahan pertanian, H Asnawi…

Read More