Insitekaltim, Pasuruan — Kecamatan Tutur, Kabupaten Pasuruan dikenal sebagai salah satu kawasan agrowisata unggulan. Namun tak banyak yang mengetahui, wilayah ini juga menjadi sentra penghasil paprika terbesar di Jawa Timur (Jatim) bahkan satu-satunya dengan skala produksi signifikan di provinsi tersebut. Kondisi geografis Kecamatan Tutur yang berada di lereng Gunung Bromo, dengan ketinggian sekitar 900 meter di atas permukaan laut, menjadikan wilayah ini sangat ideal untuk budidaya paprika. Iklim sejuk dan kualitas tanah yang baik membuat tanaman paprika tumbuh subur dan menjadi komoditas andalan petani setempat. Salah satu petani paprika di Kecamatan Tutur Eddy Sudarsono, warga Dusun Yitnan, Desa Tlogosari. Selama…
Penulis: Rahmat FG
Insitekaltim, Pasuruan — Dinas Kesehatan (Dinkes) Pasuruan memastikan hingga saat ini belum ditemukan kasus influenza A varian H3N2 subclade K atau yang dikenal sebagai super flu di wilayah Kota Pasuruan. Kepastian tersebut disampaikan menyusul adanya laporan temuan virus serupa di sejumlah daerah sekitar. Kepala Dinkes Pasuruan Shierly Marlena mengatakan, pihaknya terus meningkatkan kewaspadaan dengan memperketat pengawasan di seluruh fasilitas pelayanan kesehatan. Langkah tersebut dilakukan sebagai upaya deteksi dini terhadap kemungkinan masuknya virus hasil mutasi tersebut. “Sampai hari ini tidak ada data resmi yang menyebutkan adanya kasus super flu di Kota Pasuruan,” ungkapnya Selasa, 13 Januari 2026. Meski belum ditemukan kasus,…
Insitekaltim, Pasuruan — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kota Pasuruan memanfaatkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-53 PDI Perjuangan (PDIP) sebagai momentum konsolidasi internal partai. Hal tersebut tercermin dalam kegiatan sarasehan yang digelar di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan pada Sabtu, 10 Januari 2026. Sarasehan bertema Refleksi dan Penguatan Semangat Perjuangan itu diikuti pengurus DPC, pengurus anak cabang (PAC), pengurus ranting, badan-badan partai, serta kader senior. Sejumlah tokoh senior yang hadir antara lain Isnoto, Jamaludin, dan Bambang Pari Kesit. Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Pasuruan Bidang Kehormatan Partai, Ideologi, dan Kaderisasi Bambang Pari Kesit menekankan, pentingnya menjaga…
Insitekaltim, Pasuruan — Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-19 Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) di Kota Pasuruan menjadi momentum konsolidasi sekaligus penguatan komitmen kerakyatan. Dalam rangkaian peringatan tersebut, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hanura Kota Pasuruan meresmikan kantor baru yang berlokasi di Perumahan Royal Avilla Residence, Rabu, 7 Januari 2026 malam. Perayaan HUT digelar secara sederhana namun sarat makna. Acara diawali dengan lantunan sholawat yang dibawakan kelompok hadrah, menciptakan suasana religius dan kebersamaan di antara kader, simpatisan, serta masyarakat yang hadir. Spanduk besar bertuliskan “Dirgahayu Partai Hanura ke-19 dan Peresmian Kantor DPC Partai Hanura Kota Pasuruan” terpampang di panggung utama.…
Insitekaltim, Pasuruan — Kasus dugaan vandalisme berupa pencoretan tembok rumah warga di Desa Gununggansir Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan, yang sempat dilaporkan ke Polsek Beji, Polres Pasuruan, Polda Jawa Timur akhirnya diselesaikan secara damai melalui proses mediasi yang difasilitasi kepolisian. Perkara tersebut dilaporkan oleh Lisa Yuanita Catur Yogi, sebagaimana tercatat dalam Surat Tanda Terima Laporan Pengaduan Masyarakat tertanggal 15 Desember 2025. Dalam laporan awal disebutkan, kejadian pencoretan tembok rumah pelapor terjadi pada Rabu, 10 Desember 2025, sekitar pukul 12.00 WIB, di Desa Gununggansir, Kecamatan Beji. Tembok bagian depan rumah pelapor dicoret menggunakan cat bertuliskan “Harta gono-gini”, yang diduga dilakukan tanpa seizin…
Insitekaltim, Pasuruan — Pengadilan Negeri Bangil menggelar sidang perdana perkara pidana terkait kasus makam Serambi, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan pada Senin, 5 Januari 2026. Agenda sidang perdana tersebut adalah pembacaan surat dakwaan oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) terhadap dua terdakwa yakni Gus Tom dan Gus Puja. Dalam persidangan, JPU mendakwa kedua terdakwa dengan dakwaan primer Pasal 170 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP serta dakwaan subsider Pasal 179 KUHP juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. Menanggapi dakwaan tersebut, tim penasihat hukum Gus Tom dan Gus Puja menyatakan akan mengajukan nota keberatan atau eksepsi.…
Insitekaltim, Pasuruan – Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Gajah Mada membantah pemberitaan salah satu media daring yang menyebutkan adanya pos polisi kosong serta dugaan kriminalisasi warga dalam peristiwa kecelakaan truk di jalur terlarang di Kota Pasuruan. Pemberitaan yang terbit pada 31 Desember 2025 tersebut dinilai tidak melalui proses klarifikasi yang memadai. Ketua LSM Gajah Mada Misbahul Munir atau yang akrab disapa Cak Misbah menyatakan, narasi dalam pemberitaan tersebut tidak sesuai dengan hasil konfirmasi yang telah dilakukan pihaknya kepada kepolisian. “Tidak ada pos polisi yang kosong seperti yang diberitakan. Kami sudah melakukan konfirmasi langsung kepada Kapolsek dan satuan lalu lintas,” ujar Misbah,…
Insitekaltim, Pasuruan— Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan melantik 74 Pegawai Negeri Sipil (PNS) secara mendadak di penghujung tahun 2025. Pelantikan yang dipimpin langsung Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo di Gedung Gradhika Bhakti Praja Selasa, 30 Desember 2025, sekitar pukul 22.30 WIB. Dari total 74 PNS yang dilantik, mayoritas menempati jabatan baru. Rinciannya, delapan pejabat pimpinan tinggi pratama, 25 pejabat administrator, 12 pejabat pengawas, 28 pejabat fungsional, serta satu orang PNS yang diambil sumpahnya. Prosesi pengambilan sumpah dan janji jabatan turut dihadiri Wakil Wali Kota Pasuruan, Ketua DPRD Kota Pasuruan, Sekretaris Daerah, staf ahli, para asisten, camat se-Kota Pasuruan, serta kepala organisasi…
Insitekaltim, Pasuruan – Sebanyak 10 kelurahan di Kota Pasuruan menerima insentif pengelolaan lingkungan hidup dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jawa Timur (Jatim) melalui Dinas Lingkungan Hidup, Kebersihan, dan Pertamanan (DLHKP) Kota Pasuruan pada 2025. Insentif tersebut diberikan melalui Program Kelurahan Berseri sebagai bentuk apresiasi atas kinerja kelurahan dalam pengelolaan lingkungan hidup, khususnya di bidang pengelolaan persampahan di tingkat wilayah. Kepala DLHKP Kota Pasuruan Samsul Rizal mengatakan, insentif dari Pemprov Jatim merupakan penghargaan atas konsistensi dan komitmen kelurahan dalam menjalankan pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan. “Insentif ini merupakan bentuk penghargaan dari Provinsi Jatim kepada kelurahan yang dinilai berhasil dalam pengelolaan lingkungan…
Insitekaltim, Pasuruan – Pemerintah Kota (Pemkot) Pasuruan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dispendikbud) menggelar sarasehan yang bertema “Pakaian Khas Daerah Kota Pasuruan” di Gedung Kesenian Darmoyudo pada Selasa, 23 Desember 2025. Kegiatan tersebut menjadi bagian dari rangkaian Pekan Kebudayaan Daerah (PKD) 2025. Sarasehan tersebut menjadi ruang dialog dan interaksi antara komunitas seni, budayawan, serta para pegiat kebudayaan di Kota Pasuruan. PKD sendiri merupakan implementasi Undang-Undang (UU) Nomor 5 Tahun 2017 tentang Pemajuan Kebudayaan, yang menitikberatkan pada penguatan keragaman seni budaya tradisi serta pengembangan kreativitas budaya lokal, mulai dari seni pertunjukan, seni rupa, hingga literasi. Wali Kota Pasuruan Adi Wibowo menegaskan,…
