
Insitekaltim, Kukar – Ribuan warga tumpah ruah di halaman Kantor Desa Kota Bangun III menghadiri Solawat Akbar yang menjadi puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-42 desa tersebut, Rabu malam 7 Mei 2025.
Dalam suasana malam yang tenang dan khusyuk, lantunan solawat menggema, menciptakan nuansa spiritual yang mendalam dan menyentuh hati.
Selawat Akbar ini merupakan penutup dari rangkaian perayaan yang sebelumnya diwarnai Festival Cenil, sebuah acara budaya penuh warna.
Jika festival menyajikan kemeriahan tradisi, maka selawat menjadi ajang perenungan dan refleksi spiritual. Warga dari berbagai dusun dan lingkungan datang berbondong-bondong, menyatu dalam lantunan zikir dan pujian kepada Nabi Muhammad SAW.
Kegiatan ini dipimpin langsung Ustadz Fathul Amin, Koordinator Syekermania Kalimantan Timur, yang dikenal sebagai dai muda dengan gaya ceramah penuh semangat dan konsisten berdakwah ke berbagai pelosok. Dalam suasana yang penuh kekhidmatan, acara ini menjelma menjadi panggung ibadah massal yang mempererat batin dan menguatkan kebersamaan.
“Alhamdulillah, dari kegiatan budaya hingga religi, semuanya mendapat dukungan penuh dari masyarakat. Ini menunjukkan bahwa semangat gotong royong dan kecintaan terhadap desa terus tumbuh,” ujar Kepala Desa Kota Bangun III, Lilik Hendrawanto.
Ia menambahkan keberhasilan penyelenggaraan Festival Cenil dan Selawat Akbar bukan hanya hasil kerja panitia, tetapi buah dari kesadaran kolektif warga dalam menjaga kebersamaan. Ia juga menyampaikan pentingnya menjaga tradisi religius sebagai bagian dari pembentukan karakter masyarakat.
“Semangat ini bukan hanya soal perayaan, tapi juga tentang bagaimana kita menanamkan nilai-nilai kebaikan dalam kehidupan sehari-hari, serta mempererat hubungan antarwarga dalam bingkai persaudaraan,” lanjut Lilik.
Menurutnya, acara seperti ini perlu dilestarikan setiap tahun karena mampu menyentuh sisi batiniah masyarakat, menjadi media pembinaan jiwa, dan menguatkan solidaritas sosial.
Acara kemudian ditutup dengan doa bersama yang kembali dipimpin oleh Ustadz Fathul Amin. Dalam keheningan malam, ribuan jamaah menunduk dalam kekhusyukan, memanjatkan harapan akan keselamatan, keberkahan, dan kedamaian bagi Desa Kota Bangun III. (Adv)

