Reporter: Nuril – Editor: Redaksi
Insitekaltim, Bontang – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bontang akan melakukan perekaman KTP elektronik (e-KTP) di sekolah-sekolah untuk para pelajar yang usianya sudah mencapai 17 tahun.
Dalam rangka peningkatan cakupan pelayanan, Disdukcapil Bontang terus menggenjot perekaman e-KTP dengan cara jemput bola. Saat ini, pihak Disdukcapil Bontang tengah menggelar perekaman e-KTP di sejumlah kelurahan.
“Setelah melakukan perekaman e-KTP di kelurahan, kami akan mendatangi sekolah-sekolah tingkat SMA/SMK untuk perekaman e-KTP bagi pelajar usia 17 tahun ke atas,” ujar Plt Kepala Disdukcapil Bontang, Retno Febriaryanti saat dihubungi melalui telepon seluler, Rabu (22/9/2021).
Lanjutnya, pelaksanaan perekaman e-KTP di kelurahan ditargetkan selesai pada bulan Oktober. Artinya, bulan November akan dilanjutkan kegiatan perekaman e-KTP di sekolah-sekolah.
Ia mengatakan sebelum pelaksanaan perekaman e-KTP di sekolah, Disdukcapil akan berkirim surat kepada sekolah-sekolah terlebih dahulu. Nantinya akan diatur kedatangan siswa atau pelajar supaya tidak terjadi kerumunan.
“Kegiatan tersebut kita jadwalkan secara bertahap agar dapat menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat,” tuturnya.
Retno Febriaryanti menjelaskan perekaman e-KTP di Kota Bontang telah mencapai 93 persen dari target yang ditetapkan. Saat ini sudah ada 9 dari 15 kelurahan yang melakukan perekaman e-KTP.
“Perjanjian kinerja Disdukcapil dengan Kepala Daerah pada akhir tahun ini, perekaman e-KTP harus mencapai 98 persen, makanya harus kita kejar untuk mencapai target,” pungkasnya.

