Insitekaltim, Samarinda – Setelah satu dekade meninggalkan kursi DPRD Kota Samarinda H Arif Kurniawan kembali mencatatkan namanya sebagai salah satu dari 50 anggota legislatif yang dilantik pada Jumat (30/8/2024) lalu di Gedung DPRD Kota Samarinda, Jalan Basuki Rahmat. Pelantikan ini menandai kembalinya politikus PKS ini ke panggung legislatif Kota Tepian.
Arif Kurniawan, yang merupakan lulusan Fakultas Pertanian Universitas Mulawarman, kembali terpilih sebagai Anggota DPRD Kota Samarinda untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 3, Sungai Kunjang.
Dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) sendiri berhasil memperoleh total lima kursi di Kota Samarinda, menjadikan posisi Arif semakin penting dalam mewakili konstituen Sungai Kunjang.
Kembalinya Arif ke DPRD Samarinda ini tak lepas dari dukungan penuh warga, khususnya dari dapil 3 Sungai Kunjang. Selama ini, Arif dikenal sebagai sosok yang aktif dan dekat dengan masyarakat, meskipun sempat absen selama 10 tahun. Kehadirannya diharapkan mampu mengembalikan fokus pada kebutuhan masyarakat dan pengembangan daerah.
Saat ditemui, Arif Kurniawan, yang juga suami dari Syarifah Salwiyah itu mengungkapkan rasa syukurnya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa serta rasa terima kasihnya kepada warga Samarinda, terutama mereka yang berada di Dapil 3 Sungai Kunjang.
“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur atas kepercayaan yang telah diberikan kepada saya. Ini adalah amanah besar yang harus saya emban dengan penuh tanggung jawab. Saya berterima kasih kepada warga yang telah mendukung dan mendoakan, dan saya siap kembali menjadi wakil rakyat yang mendengar aspirasi dan memberikan yang terbaik bagi kebaikan warga Kota Tepian ini,” ungkapnya.
Arif Kurniawan menegaskan komitmennya untuk tetap mendekatkan diri dengan masyarakat. Baginya, menjadi wakil rakyat berarti harus terus berinteraksi dan memahami kebutuhan warga. Dengan kembali duduk di DPRD, ia berjanji akan menjaga komunikasi yang intens dengan konstituennya.
“Saya ingin memastikan bahwa suara masyarakat didengar dan diperjuangkan di tingkat legislatif. Sungai Kunjang adalah daerah yang memiliki banyak potensi, dan saya berkomitmen untuk berjuang demi kesejahteraan warga di dapil ini,” tambahnya.
Dengan kembalinya Arif Kurniawan, diharapkan aspirasi warga Sungai Kunjang akan mendapatkan perhatian lebih dan PKS akan memainkan peran penting dalam kebijakan-kebijakan strategis untuk Kota Samarinda di masa mendatang.