Insitekaltim, Samarinda – Rapat internal yang digelar di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Kalimantan Timur pada Kamis (31/10/2024), menjadi panggung penyatuan visi besar. Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kaltim Gun Gun Gunawan mengajak seluruh jajaran untuk menjadikan Asta Cita Presiden sebagai nyala api semangat dan kompas pengabdian.
Di hadapan para pejabat utama, termasuk Kepala Divisi Pemasyarakatan Endang Lintang dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Andi Basmal, Kakanwil menegaskan bahwa Asta Cita adalah arah utama yang harus diikuti.
Menurut Gun Gun Gunawan, implementasi Asta Cita bukan sekadar rutinitas, melainkan langkah strategis yang memastikan tugas-tugas di Kanwil Kemenkumham Kaltim berjalan seirama dengan visi nasional.
“Jadikan Asta Cita ini sebagai patokan kita dalam melaksanakan tugas, sehingga apa yang kita kerjakan telah sesuai dengan arahan pimpinan,” ucap Gun Gun Gunawan penuh antusias.
Menyinggung tanggung jawab besar di bidang Pemasyarakatan, Kakanwil mengingatkan seluruh jajarannya untuk menjalankan lima perintah harian Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan. Instruksi ini diharapkan dapat menjadi “pemandu jalan” bagi para pengayom, sehingga mampu menjaga ketertiban, keamanan dan profesionalitas dalam menjalankan tugas yang menyentuh masyarakat luas.
“Mari bersama-sama kita wujudkan visi misi Presiden Asta Cita dalam pelaksanaan tugas pemasyarakatan dengan Panca Carana Laksya Pemasyarakatan,” tegasnya.
Mengakhiri arahannya, Gun Gun Gunawan mengajak seluruh jajaran untuk selalu menjaga integritas dan loyalitas. Di tengah laju informasi yang tak jarang menyulut isu-isu negatif, Kakanwil berharap agar setiap pegawai mampu tetap fokus pada tugas serta berkontribusi tanpa terbebani kabar simpang-siur.
“Tetap semangat dan bersinergi satu sama lain, fokus pada tugas yang ada dan jangan terpengaruh dengan isu negatif yang beredar,” tutupnya penuh semangat.
Rapat ini diikuti oleh seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan dan Imigrasi di lingkungan Kanwil Kemenkumham Kaltim yang hadir secara virtual, menyatukan suara serta komitmen mereka dalam satu langkah menuju masa depan yang lebih baik bagi pelayanan hukum dan HAM di Kalimantan Timur.