Insitekaltim Samarinda – Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kaltim dr Hj Rini Retno Sukesi optimis kampanye imunisasi measles dan rubella (MR) di Kaltim sesuai target. Apalagi dengan adanya perpanjangan kampanye MR tahap II di 28 Provinsi di luar pulau Jawa hingga 31 Oktober dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).
“Dengan adanya perpanjangan kampanye imunisasi MR kita sangat optimis target cakupan MR di Kaltim bisa 100 persen,” kata Rini Retno Sukesi akhir pekan lalu.
Dikatakan, realisasi cakupan kampanye imunisasi MR di Kaltim sudah mencapai 53 persen. Dari 10 kabupaten/kota di Kaltim 2 kabupaten bahkan sudah mencapai target lebih 95 persen yaitu Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu) kemudian Kabupaten Kutai Barat (Kubar) dengan capaian 99 persen.
“Besarnya realisasi cakupan kampanye imunisasi MR pada kedua kabupaten tersebut, karena masyarakatnya tidak terlalu mempermasalahkan vaksin MR tersebut,” kata Rini.
Ditambahkan, realisasi cakupan imunisasi MR dibawah 40 persen justru terjadi pada 2 kota yaitu Balikpapan dan Samarinda. Dinas Kesehatan Kaltim bersama MUI, Kemenag dan Dinas Pendidikan serta dinas terkait terus melakukan sosialisasi dan edukasi kampanye imunisasi MR baik kepada masyarakat maupun di sekolah-sekolah agar capaian target dapat terpenuhi.
Sesuai arahan Pj Gubenur Kaltim Ir Restuardy Daud, kata Rini, Dinas Kesehatan akan jemput bola dengan terus berkoordinasi dan bersinergi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota serta unit kesehatan terkait lainnya dalam upaya pemenuhan target cakupan kampanye imunisasi MR di Kaltim.
“Kita bersama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota beserta unit kesehatan lainnya akan bekerja maksimal untuk mencapai target kampanye imunisasi MR di daerah yang cakupannya masih kurang,” kata Rini Retno Sukesi. ( sumber humasprov kaltim)