Reporter: Iren – Editor: Redaksi
Insitekaltim, Bontang – Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang telah mendapat tanah hibah seluas 3 hektar di Jalan MH Ardan HOP 1 dari Yayasan Badak LNG.
Wali Kota Bontang Basri Rase mengatakan, lahan tersebut akan dimanfaatkan sebagai lokasi kantor Kelurahan Satimpo dan Gedung Miniatur Rumah Budaya.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Badak LNG karena sudah berbaik hati memberikan aset miliknya kepada pemerintah. Lahan ini akan kami manfaatkan untuk kantor Kelurahan Satimpo dan Gedung Miniatur Budaya,” ucapnya Jumat (18/3/2022).
Penganggarannya pembangunan kantor Kelurahan Satimpo akan dilakukan di tahun 2023 mendatang, sementara Gedung Miniatur Budaya akan disesuaikan dengan kondisi anggaran daerah.
“Pembangunan kantor Kelurahan Satimpo kita masih menggunakan desain lama dengan menganggarkan dana sebesar Rp 14 miliar, untuk Gedung Miniatur Budaya tergantung anggaran yang ada nantinya,” ujarnya
Meski demikian, selama pembangunan belum ada masyarakat masih bisa memanfaatkan wahana olahraga yang sebelumnya milik Yayasan Badak LNG tersebut.
“Silakan digunakan, baik untuk olahraga atau untuk jual dagangan yang seperti biasanya digunakan,” tutupnya.

