Insitekaltim,Sangatta – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Masdari Kidang tak henti-hentinya peduli pada pembangunan keumatan. Kidang telah memperjuangkan aspirasi pembangunan masjid di Desa Tepian Langsat, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur.
Masyarakat muslim di sana merasa bahagia dengan kehadiran masjid ini. Masyarakat kini memiliki bangunan masjid sendiri, berkat perjuangan Masdari Kidang.
“Alhamdulillah, saya telah memenuhi aspirasi warga akan kebutuhan fasilitas ibadah. Masyarakat kini punya tempat ibadah sendiri dan ini sudah lama diidam-idamkan,” ungkap Kidang.
Kidang merasa bersyukur bahwa masjid yang telah lama mereka perjuangkan kini telah terbangun dengan baik. Dalam sebuah upacara peresmian, ketua panitia pembangunan masjid meminta agar politikus Demokrat ini mendampingi mereka untuk melakukan pemotongan pita secara simbolis sebagai tanda peresmian masjid yang baru dibangun.
Habib Hamzah Alaydrus merespons dengan positif atas kepedulian Kidang yang telah berkontribusi dalam pembangunan masjid. Ia berharap agar apa yang dicita-citakan oleh Kidang dalam mendukung karier politiknya akan selalu diijabah oleh Allah SWT.
“Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih kepada Pak Kidang atas perjuangannya dalam membantu umat muslim di sini. Semoga Pak Kidang kembali terpilih dan terus memperjuangkan aspirasi masyarakat,” harapnya.
Pada kesempatan peresmian masjid, para jemaah masjid dan majelis taklim binaan istri Masdari Kidang, Rusmini, juga hadir untuk memberikan dukungan.
Mereka merasa bersyukur karena memiliki keterwakilan di kursi rakyat DPRD Kutai Timur yang telah berkontribusi dalam menabung modal akhirat melalui pembangunan masjid ini.