Reporter: Nuril – Editor: Redaksi
Insitekaltim, Sangatta – Unit Opsnal Sat Reskrim Polres Kutai Timur (Kutim) mengamankan pelaku perjudian togel di Pasar Pagi, Kecamatan Sangkulirang.
Dua pelaku perjudian togel yang bermodalkan buku mimpi serta lembar grafik sgp dan Hongkong melakukan perjudian di belakang toko sembako, Pasar Pagi, Sangkulirang.
Unit Opsnal Sat Reskrim Polres Kutim menggerebek kegiatan perjudian tersebut pada Minggu, 25 Juli lalu.
“Kami mulai melakukan penyidikan perjudian jenis togel. Kemudian sekitar pukul 16.30 Wita kami mendapati ada kegiatan perjudian togel di belakang toko sembako, Pasar Pagi,” ungkap Kasat Reskrim Polres Kutai Timur AKP Abdul Rauf pada rilisnya yang disampaikan oleh Paur Subbag Humas Polres Kutim Ipda Danang Wahyu R melalui ponsel pribadinya, Selasa (27/7/2021).
Setelah itu, Tim Opsnal melakukan penggerebekan. pada kegiatan tersebut. Lalu mendapati dua orang sedang melakukan transaksi perjudian jenis togel itu.
Dua orang pelaku berinisial A dan H merupakan warga asli Kecamatan Sangkulirang dengan pekerjaan A sebagai sopir dan H sebagai wiraswasta.
“Kami mendapati beberapa barang bukti berupa satu buah buku mimpi bermerk dewa rizki dan 8 lembar grafik sgp dan Hongkong,” terang Rauf.
Selain kedua senjata pamungkas dalam perjudian togel itu, juga ditemukan barang bukti lainnya seperti uang tunai Rp2,2 juta, resi transaksi transfer ke rekening A sebesar Rp7,5 juta dan Rp1,8 juta dalam waktu yang berbeda.
Lalu ditemukan juga kalkulator, dua buah handphone, pulpen, buku catatan, KTP H serta kartu atm BRI milik H.
“Jadi alurnya H membuka tempat untuk berjualan nomor togel, kemudian H juga merekap pembeli nomor togel, lalu rekapan itu diberikan kepada A melalui sms, apabila ada nomor togel dari pembeli cocok dengan angkanya maka H akan membayarnya,” pungkas Rauf.

