Insitekaltim,Samarinda – Abdurrahman Amin resmi terpilih sebagai ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalimantan Timur (Kaltim) untuk periode 2024-2029 setelah melewati serangkaian pemilihan dalam Konferensi Provinsi (Konferprov) PWI Kaltim 2024.

Dalam pernyataannya pascakemenangan, Amin menguraikan visi, misi dan strateginya untuk masa kepemimpinan mendatang.
Terkait dengan dukungan yang diterimanya, Amin menekankan pentingnya pendekatan personal kepada setiap anggota PWI Kaltim untuk memenangkan suara, mengingat sistem pemilihan yang berlaku, yaitu ‘one man one vote’.
“Apapun yang sudah kita raih pada hari ini yaitulah bentuk dari sebuah kerja keras kita bersama dan itu sudah berakhir kompetisinya,” ungkap Amin di Ruang Ruhui Rahayu Guna Kantor Gubernur Kaltim, Sabtu (27/4/2024).
“Sekarang kita sama-sama merangkul semua kepentingan yang ada di PWI dan kelompok-kelompok yang ada di PWI,” sambungnya.
Dia juga menegaskan bahwa dalam menghadapi tantangan, terutama terkait dengan adanya faksi-faksi di dalam organisasi PWI, tugas pengurus ke depan adalah untuk menyatukan semua kepentingan agar program-program yang telah disusun dapat berjalan efektif.
“Tugas kita lah nanti di pengurus ke depan ini untuk bisa merangkul semua kepentingan sehingga program-program yang sudah kita susun perencanaan-perencanaan yang sudah kita sampaikan di visi misi itu bisa berjalan secara efektif,” terangnya.
Dalam menjalankan tanggung jawabnya sebagai ketua PWI Kaltim, Amin menegaskan bahwa salah satu fokus utama adalah meningkatkan kapasitas wartawan sebagai pilar demokrasi keempat.
“Cuma dua isu sebenarnya yang paling kita tekankan yaitu tadi adalah bagaimana meningkatkan kapasitas teman-teman wartawan sebagai pilar demokrasi keempat,” ungkap Rahman.
“Teman-teman wartawan harus memiliki kemampuan yang setara dengan unsur demokrasi lainnya seperti legislatif, yudikatif dan eksekutif,” tambah Pimred Samarinda Pos itu.
Lebih lanjut, Rahman menyatakan bahwa salah satu tujuan utama ke depan adalah meningkatkan kesejahteraan para wartawan.
“Setelah itu bisa kita benahi tentu saja ujungnya nanti adalah bagaimana teman-teman yang bergelut di profesi ini memiliki kesejahteraan yang sesuai dengan yang kita harapkan bersama,” ucapnya.
Masa kepemimpinan Abdurrahman Amin sebagai ketua PWI Kaltim diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi wartawan dan dunia jurnalistik di Kalimantan Timur.