Reporter: Asih – Editor: Redaksi
Insitekaltim, Balikpapan – DPRD Kota Banjarmasin melakukan kunjungan kerja ke DPRD Kota Balikpapan Selasa (25/01/2022). Rombongan yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin Matnor Ali itu, bersilahturahmi sekaligus studi banding terkait Badan Musyawarah (Banmus).
Dalam kunjungan itu, Wakil Ketua DPRD Kota Banjarmasin Matnor Ali menyampaikan, pihaknya mendapat banyak hal yang bisa diimplementasikan dari kunjungan kerja ke DPRD Balikpapan.
“Kami ke sini untuk melakukan studi banding komparatif, perbandingan antara Banmus yang ada di Kota Balikpapan dan Kota Banjarmasin. Syukur alhamdulilah yang kami ambil ada kelebihan-kelebihan,” jelasnya.
Lebih lanjut, informasi yang didapatkan dari Balikpapan akan dijadikan bahan perencanaan dalam program kerja yang dilakukan DPRD Banjarmasin.
Menurutnya pihaknya dapat mengambil pelajaran terkait peraturan daerah. Selain itu bagaimana menyikapi penjadwalan yang berkaitan dengan agenda pemerintah daerah sehingga bisa disinkronisasi dengan kebijakan pimpinan.
“Karena Banmus ini adalah salah satu pengambil kebijakan pimpinan dalam rangka menyikapi apakah mendukung kebijakan pemerintah, termasuk juga anggota dewan. Pada intinya informasi yang didapatkan akan menjadi bahan pertimbangan,” paparnya
Tidak menutup kemungkinan lanjut Matnor, pihaknya akan melakukan kunjungan serupa dengan topik yang berbeda.
“Ini yang pertama kali. Bisa saja nanti kami kembali ke sini dengan topik yang berbeda,” pungkasnya.