
Insitekaltim, Samarinda – Pemkot Samarinda akan menggelar Festival Ketupat, Festival Budaya Pampang dan Festival Mahakam usai Hari Raya Idulfitri 1446 H.
Kabar ini disampaikan Pejabat Fungsional Adyatama Bidang Kepariwisataan dan Ekonomi Kreatif Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kota Samarinda Diana P Juliani.
“Diharapkan festival ini dapat memberdayakan UMKM Kota Samarinda,” ujar Diana, Senin, 10 Maret 2025.
Menurutnya, Kota Samarinda sebagai ibu kota Kaltim, memiliki ciri khas beragam seni dan budaya seperti tari tradisional, balap perahu tambangan dan perahu dompeng.
“Masyarakat Kota Samarinda hingga luar Kota seperti Kota Balikpapan, Kota Bontang dan Kabupaten Kutai Kartanegara pun semangat ikut berpartisipasi dalam agenda favorit ini setiap tahunnya,” tuturnya.
“Berharap kegiatan yang menjadi agenda pemerintah berdampak positif kepada promosi destinasi wisata dan perhotelan,” ungkapnya saat diwawancarai di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda.
Ia katakan objek wisata unggulan yang ramai pengunjung lokal maupun mancanegara saat ini yaitu Desa Wisata Budaya Pampang dan Susur Sungai Mahakam karena daya tarik akan destinasi budaya tersebut cocok untuk berbagai kalangan.
Beberapa destinasi wisata alam Samarinda yang kaya akan keindahan lainnya seperti Bukit Steling, Bukit RCTI, Bukit Batu Putih, Bukit Tebing Lonceng, Puncak Sidomulyo, Air Terjun Pinang Seribu, dan Air Terjun Berambai.