Insitekaltim,Samarinda – Persiapan pelantikan Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Kota Samarinda telah mencapai 99 persen dan acara tersebut dijadwalkan berlangsung pada 9 Agustus 2024 di Hotel Aston Samarinda.
Ketua KKSS Kota Samarinda Muslimin memastikan bahwa segala persiapan berjalan lancar dan berbagai kegiatan sosial telah dipersiapkan untuk memeriahkan acara ini.
“Kita ingin KKSS Samarinda menjadi organisasi kemasyarakatan yang memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat,” kata Muslimin, Rabu (30/7/2024).
Oleh sebab itu, kegiatan tersebut tak hanya sekadar pelantikan. Tetapi juga memberikan manfaat kepada masyarakat.
Di antara kegiatan yang telah dipersiapkan adalah donor darah dan khitanan massal yang akan dilaksanakan pada tanggal yang sama dengan pelatikan.
Selain itu, pada tanggal 11 Agustus 2024 akan diadakan acara jalan sehat yang terbuka untuk umum dan menyediakan hadiah umrah bagi peserta yang beruntung.
“Kami berharap keluarga besar KKSS bisa hadir dan ikut serta dalam kegiatan ini,” kata Muslimin.
Muslimin menyampaikan kehadiran anggota KKSS dalam acara ini untuk menunjukkan kebersamaan dan solidaritas dalam mendukung kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Dengan segala persiapan yang hampir selesai, Muslimin optimis acara pelantikan dan kegiatan sosial ini akan berjalan sukses dan memberikan dampak positif bagi warga Samarinda.