Insitekaltim – Perusahaan di Kaltim diminta untuk memanfaatkan peran dan fungsi Balai Latihan Kerja (BLK), baik di Samarinda maupun Balikpapan.
Gubernur Kaltim Dr H Isran Noor mengimbau agar keberadaan BLK yang ada di Kaltim bisa dimanfaatkan dengan baik, sehingga perusahaan tidak bingung untuk melatih tenaga kerja yang terampil dan berkualitas keluar daerah maupun di perusahaan masing-masing.
“Kita sudah punya Unit Pelaksana Teknis Pusat (UPTP) BLK Samarinda maupun Balikpapan. Bahkan, fasilitasnya pun sudah baik, termasuk dilengkapi asrama bagi peserta,” kata Isran Noor didampingi Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kaltim Abu Helmi, ketika menerima kunjungan manajemen UPTP BLK Samarinda dan Forum Komunikasi Lembaga Pelatihan Industri (FKLPI) Kaltim di Ruang Kerja Gubernur Kaltim, Senin (28/1/2019).
Karena itu, kerja sama antara perusahaan dan BLK sangat diperlukan. Termasuk adanya konsep Pelatihan Berbasis Kompetensi (PBK).
Dengan konsep tersebut, balai latihan kerja akan berperan langsung untuk menjawab tantangan ketenagakerjaan global yang semakin ketat.
“Kita harapkan ini bisa dimanfaatkan dengan baik oleh pihak perusahaan,” ucap Isran. (jay/sul/humasprov kaltim)