Penulis: Adit Mustafa

Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Sebagai langkah penting menuju Pilkada 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Timur (Kaltim) melaksanakan simulasi pemungutan dan penghitungan suara yang digelar di halaman Kantor KPU Kaltim pada Sabtu (19/10/2024). Dengan suasana antusias dan kesiapan maksimal, simulasi ini bertujuan untuk memastikan setiap tahapan pilkada dapat berlangsung lancar pada 27 November 2024 mendatang. Pemilih yang diundang dalam simulasi kali ini berasal dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) 7, Kelurahan Pelabuhan, Kecamatan Samarinda Kota, melibatkan 564 pemilih dari 14 rukun tetangga (RT). Jumlah pemilih yang hadir terbagi hampir merata, dengan 283 laki-laki dan 281 perempuan, memperlihatkan komitmen masyarakat yang tinggi terhadap…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Pilkada Kalimantan Timur 2024 semakin mendekat, membawa harapan baru bagi masyarakat, termasuk penyandang disabilitas yang selama ini merasa hak-hak mereka belum sepenuhnya terpenuhi. Ketua Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kaltim Anni Juwariyah dalam acara diskusi terbuka Ngobrol Pilkada Kalimantan Timur (NgoPi-Kaltim) yang digelar pada Jumat, (18/10/2024) di Odah Bekesah, Samarinda, menyuarakan harapannya agar calon pemimpin daerah yang terpilih nantinya memiliki perhatian lebih terhadap penyandang disabilitas. Bukan hanya program yang memperhatikan disabilitas, Anni menekankan pentingnya sensitivitas dan keterlibatan kaum disabilitas dalam proses perencanaan pembangunan di Kalimantan Timur. Dalam kesempatan tersebut, Anni menegaskan bahwa penyandang disabilitas memiliki hak yang…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Kampanye pasangan calon Rudy-Seno dalam Pilkada 2024 kian mendapat momentum besar dari berbagai penjuru. Kali ini dukungan penuh kembali diberikan oleh warga dari empat desa di Kecamatan Kota Bangun. Kedatangan perwakilan warga Desa Bahula, Benua Baru, Ketapang dan SP5 ke Sekretariat Forum Kalimantan Timur Sehat (Fokus) di Jalan Kelapa Gading, Sungai Kunjang, Samarinda, Jumat (18/10/2024) menjadi bukti nyata aspirasi masyarakat yang mendambakan perubahan. Fokus Kaltim merespons dengan cepat dan berkomitmen untuk membentuk tim pemenangan di Kecamatan Kota Bangun, guna mendukung program-program unggulan pasangan nomor urut 2 itu. Kunjungan warga yang dipimpin oleh Ketua Koordinator Imam Syafi’i menegaskan…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Semangat berbagi kembali mewarnai pagi hari di Samarinda, khususnya di depan Toko Beras Heri Jaya (NSR Building), Jalan Ulin. Forum Kalimantan Timur Sehat (Fokus) menggelar kegiatan sosial rutin bertajuk Jumat Berkah yang pada hari ini, Jumat (18/10/2024), hadir dengan menu yang berbeda dari biasanya. Sejak pukul 06:00 WITA, masyarakat sudah memadati lokasi, dengan harapan dapat mencicipi menu baru yang telah dinantikan banyak orang, yaitu nasi pecel. Sebanyak 650 porsi nasi pecel dibagikan kepada masyarakat yang antusias menghadiri Jumat berkah ini. Kegiatan Jumat Berkah ini selalu dinanti oleh masyarakat, tetapi kali ini tampak lebih istimewa. Sejak matahari belum…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Debat calon tunggal pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kota Samarinda akan tetap digelar meski hanya diikuti oleh satu pasangan calon. KPU Kota Samarinda menggelar debat ini untuk memastikan bahwa masyarakat mendapatkan kesempatan untuk mendalami visi, misi serta program kerja calon wali kota dan wakil wali kota. Debat ini akan menjadi forum penting untuk menciptakan pemahaman yang lebih mendalam, meskipun kompetisi antarkandidat tidak terjadi. Meski hanya ada satu pasangan calon, debat tetap diadakan untuk memenuhi regulasi dan memberikan ruang bagi masyarakat untuk mengenal lebih dalam calon tunggal tersebut. KPU Samarinda berupaya agar meskipun dalam kondisi calon…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Samarinda mengambil langkah penting dengan mempersiapkan alat bantu coblos khusus bagi pemilih tunanetra di Pilkada 2024. Dengan desain yang disesuaikan untuk penyandang disabilitas penglihatan, KPU bertujuan menciptakan pemilu yang lebih inklusif dan memastikan hak suara setiap warga negara terjamin. Ketua KPU Samarinda Firman Hidayat menyampaikan bahwa alat bantu tersebut dirancang dengan fitur tulisan braille agar pemilih tuna netra dapat mengenali pilihan mereka dengan mudah dan mandiri. “Alat bantu ini merupakan wujud komitmen kami untuk memastikan aksesibilitas bagi semua pemilih,” ungkap Firman. Salah satu sorotan penting dari persiapan alat bantu ini adalah desain yang…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Meski telah resmi dilantik awal September 2024, DPRD Kalimantan Timur (Kaltim) belum sepenuhnya lengkap. Dua anggota terpilih, Seno Aji dari Partai Gerindra dan Saefuddin Zuhri dari Partai Nasdem memutuskan mundur dari jabatan mereka karena maju di Pilkada Serentak 2024. Seno Aji mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Kaltim, sementara Saefuddin Zuhri bertarung sebagai calon Wakil Wali Kota Samarinda. Wakil Ketua Fraksi Gerindra Akhmed Reza Fachlevi mengungkapkan bahwa proses penggantian Seno Aji masih dalam tahap pembahasan internal partai. “Walaupun hasil diskusi masih berlangsung di internal partai, hasil rekap KPU sudah menunjukkan siapa yang berpotensi besar untuk menggantikan,” ujar Reza…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Timur resmi memperpanjang masa kerja tiga kelompok kerja (pokja) yang bertugas menyusun peraturan tata tertib, mengelola urusan internal dan mengembangkan hubungan eksternal. Keputusan ini diumumkan dalam Rapat Paripurna Ke-5 DPRD Kaltim yang digelar di Gedung Utama DPRD, Samarinda, Kamis (17/10/2024). Masa kerja tersebut diperpanjang hingga 28 Oktober 2024 atau dua minggu sebelum pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD) DPRD Kaltim periode 2024-2029. Perpanjangan masa kerja kelompok kerja ini mencakup Pokja Pembahas Tata Tertib DPRD Kaltim. Kelompok ini memiliki tanggung jawab penting dalam menyusun aturan yang menjadi landasan operasional seluruh kegiatan DPRD,…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Timur (Kaltim) dan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kaltim memperkuat komitmen dalam memastikan penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 berjalan aman dan transparan. Salah satu langkah utama adalah kerja sama dalam pendampingan hukum dan advokasi, yang menjadi kunci untuk mencegah potensi pelanggaran serta memberikan solusi hukum yang tepat selama proses pemilihan berlangsung. Kerja sama ini diwujudkan melalui penandatanganan memorandum of understanding (MoU) antara KPU Kaltim dan Kejati Kaltim serta antara KPU di 10 kabupaten/kota dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) setempat yang dilaksanakan di Hotel Mercure Samarinda, Rabu (16/10/2024). Sinergi ini tidak hanya terbatas pada pengawasan…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim, Samarinda – Pemerintah Kota Samarinda melalui Badan Perencanaan, Riset dan Inovasi Daerah (Baperinda) menggencarkan pemanfaatan aplikasi Geoportal sebagai solusi untuk perencanaan kota berbasis data spasial. Geoportal merupakan platform yang memudahkan akses data geospasial, yang sangat penting dalam mendukung pengambilan keputusan terkait tata ruang, infrastruktur serta pengelolaan lingkungan. Melalui Geoportal, instansi pemerintah hingga masyarakat dapat mengakses peta interaktif dan data penting lainnya yang terintegrasi. Pada Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengolahan dan Pemanfaatan Data pada Aplikasi Geoportal Kota Samarinda di Hotel Mercure Samarinda, Rabu (16/10/2024). Sub Koordinator Data dan Informasi Agus Tatang menekankan perlunya meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam pengelolaan data spasial.…

Read More