Penulis: Sitti

Bagikan :

Insitekaltim,Samarinda – SMA Negeri 16 Samarinda, Kalimantan Timur, menerima kunjungan delegasi East Borneo International Folklore Festival (EBIFF) dari Mesir dan Taiwan pada Senin (29/7/2024). Kegiatan ini berlangsung meriah dengan berbagai rangkaian acara yang melibatkan siswa dan tamu internasional. Sejak pagi, suasana di SMA 16 sudah tampak berbeda. Delegasi EBIFF disambut hangat dengan penampilan Tari Enggang yang energik, dipersembahkan oleh siswa dari ekstrakurikuler seni tari. Tarian ini memukau para tamu dengan gerakannya yang lincah dan penuh semangat. Tidak hanya berhenti di situ, para delegasi juga diajak untuk menari bersama dalam Tari Jepen Sukaria, menambah keseruan dan keakraban di antara siswa dan…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Anggota Komisi III DPRD Kota Bontang Faisal menuntut pemerintah kota (pemkot) setempat untuk segera menyediakan lahan parkir khusus bagi pendatang di Pelabuhan Loktuan, Kecamatan Bontang Utara. Ketidaktersediaan lahan parkir khusus ini, menyebabkan banyak pengunjung pelabuhan memarkirkan kendaraan mereka di halaman Masjid Terapung Darul Irsyad Al Muhajirin, sehingga menimbulkan kemacetan terutama saat waktu salat. Masjid yang seharusnya menjadi tempat ibadah yang tenang, kini sering mengalami kemacetan akibat parkir yang semrawut. “Masjid yang biasanya tenang sekarang penuh dengan kendaraan, terutama saat waktu salat,” kata Faisal kepada media di Gedung DPRD Kota Bontang, Rabu (24/7/2024) lalu. Politikus Nasdem ini mengusulkan, pemkot…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Masjid Terapung Darul Irsyad Al Muhajirin di Kampung Selambai, Kelurahan Loktuan, Bontang Utara, yang dikenal sebagai destinasi wisata religi, kini terancam menjadi kumuh. Hal ini disebabkan, penataan kawasan sekitar yang tidak teratur, dengan adanya penjual mainan, kuliner, mobil mini, motor dan keramba nelayan yang mengelilingi masjid. Anggota Komisi III DPRD Kota Bontang Faisal menyoroti kondisi tersebut dan meminta pemerintah untuk segera menata kawasan sekitar masjid. “Kehadiran pedagang dan keramba nelayan membuat masjid terlihat kumuh dan merusak pemandangan,” ungkap Faisal dalam wawancara di Gedung DPRD, Rabu (24/7/2024) lalu. Menurut Faisal, penataan yang tidak memadai mengakibatkan kawasan sekitar masjid menjadi…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang — Rapat Paripurna DPRD Kota Bontang pada Rabu (24/7/2024) mengesahkan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bontang Tahun 2025-2045. Dengan visi “Bontang Kota Taman, Kota Industri dan Jasa yang Maju, Sejahtera dan Berkelanjutan” serta tagline Bontang Sentosa 2045. Ketua Komisi III DPRD Bontang Amir Tosina melihat masih banyak masalah mendesak yang harus diselesaikan. Selama lima tahun terakhir, beberapa kebutuhan mendasar warga, seperti penanganan banjir dan penyediaan air bersih, belum sepenuhnya terealisasi. “Walaupun RPJPD ini mencakup rencana 20 tahun ke depan, kita harus terlebih dahulu menyelesaikan persoalan-persoalan yang belum tuntas seperti banjir dan masalah sosial,” ujar Amir Tosina saat…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang — Anggota Komisi III DPRD Kota Bontang Agus Suhadi mendesak pemerintah kota setempat untuk lebih fokus pada penanganan banjir dengan mengoptimalkan manajemen anggaran. APBD Bontang yang kini mencapai Rp2,6 triliun perlu dialokasikan dengan lebih tepat untuk mengatasi masalah banjir yang melanda sejumlah kelurahan. Agus Suhadi menilai berbagai kegiatan pelatihan dan bimtek yang dianggap kurang efektif sebaiknya dikurangi. Fokus utama harus diarahkan pada penanggulangan banjir yang dinilai lebih mendesak dan berdampak langsung pada masyarakat. “Kurangi bimtek yang kurang efektif, utamakan penanganan banjir,” ujar Agus Suhadi dalam wawancara pada Rabu (24/7/2024). Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bontang, enam…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Samarinda – Setelah mantan Ketua KPK Firli Bahuri tersandung kasus pemerasan dan penerimaan gratifikasi, KPK mengambil langkah tegas untuk memperketat standar etika internal mereka. Kasus ini tidak hanya mencoreng nama baik lembaga antirasuah tersebut, tetapi juga memicu upaya pembenahan dari dalam. Kepala Bagian Pemberitaan KPK RI Ali Fikri menegaskan, KPK akan menindak tegas siapa pun yang terlibat dalam praktik korupsi, termasuk dari kalangan internal. “Kami tidak pernah berkompromi dalam menindak pelaku korupsi, termasuk yang berasal dari internal KPK,” tegas Ali Fikri dalam Workshop Konten Kreatif dan Jurnalistik Antikorupsi di Ruang WIEK Diskominfo Kaltim, Rabu (24/7/2024). Sebagai bagian dari upaya pembenahan,…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Samarinda – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bontang menggelar Rapat Paripurna Ke-13 Masa Sidang III untuk mengesahkan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Bontang Tahun 2025–2045, Rabu (24/7/2024). Rapat dipimpin Ketua DPRD Bontang Andi Faiz Sofyan Hasdam, didampingi Wakil Ketua DPRD Bontang Junaidi, dihadiri juga Wali Kota Basri Rase dan Wakil Wali Kota Najirah serta 18 anggota DPRD dari berbagai fraksi. Ketua Pansus RPJPD Adrof Dita, memaparkan berbagai tahap pembangunan dan arah kebijakan serta sasaran pokok yang tercantum dalam rencana tersebut. “RPJPD ini mencakup berbagai tahap pembangunan mulai dari tahap pertama hingga keempat.…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Suasana di gedung DPRD Kota Bontang terasa berbeda. Ruang sidang yang biasanya diisi oleh para anggota dewan, kali ini dipenuhi oleh wajah-wajah muda penuh semangat. Forum Anak dan Duta Anak Kota Bontang berkunjung untuk belajar tentang sistem dan fungsi DPRD, Rabu (24/7/2024). Ketua DPRD Kota Bontang Andi Faizal Sofyan Hasdam menyambut hangat kedatangan para generasi muda tersebut. Mereka datang bukan hanya untuk mengenal lebih dekat DPRD, tetapi juga untuk memahami tugas dan fungsi dewan serta pemenuhan hak-hak anak. Andi Faizal Sofyan Hasdam mengapresiasi semangat dan kepedulian para anak muda tersebut. Kota Bontang sudah memiliki Peraturan Daerah (Perda) Nomor 8…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Samarinda – Komisioner KPU Kota Samarinda Akbar Ciptanto mewanti-wanti agar kesalahan yang mengakibatkan pemungutan suara ulang (PSU), pada Pemilu 2024 tidak terulang di Pilkada 2024. Akbar menekankan, pentingnya perhatian ekstra dari Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) untuk memastikan kelancaran dan ketepatan proses pemungutan suara. “Pada pemilu lalu, kesalahan yang terjadi di tingkat KPPS adalah ketidakpahaman mengenai pemilih baru, yaitu warga yang belum terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT). Selama mereka memiliki KTP dan alamat sesuai dengan Daftar Pemilih Khusus (DPK), mereka berhak memilih,” jelas Akbar saat wawancara usai Ngobrol Pilkada/Ngopi di Cafe Setiap Hari Kopi, Jalan Ir Juanda, Selasa (22/7/2024)…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Samarinda— Menyambut Pilkada 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Samarinda menggandeng sejumlah media untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi publik. Ketua KPU Samarinda Firman Hidayat mengungkapkan strategi mereka untuk memanfaatkan media sebagai sarana utama sosialisasi. “Media memiliki peran strategis dalam menjangkau masyarakat luas. Kami membutuhkan bantuan media untuk menyebarluaskan informasi penting mengenai pilkada, dari calon hingga tata cara pemilihan,” jelas Firman Hidayat dalam acara Ngobrol Pilkada/Ngopi yang digelar di Cafe Setiap Hari Kopi, Selasa (22/7/2024) malam. Kerja sama ini tidak hanya akan mempermudah penyampaian informasi, tetapi juga memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap proses pemilihan. KPU telah menyiapkan anggaran khusus untuk mendukung kerja sama…

Read More