Penulis: Sitti

Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Sekretaris DPC Gerindra Bontang Heri Keswanto yang baru saja dilantik sebagai Anggota DPRD Kota Bontang untuk periode 2024-2029 akan memperjuangkan hak-hak mahasiswa, terutama terkait dengan beasiswa dan fasilitas asrama mahasiswa. Sebagai alumni Sekolah Tinggi Teknologi (Stitek) Bontang, Heri merasa memiliki tanggung jawab moral sebagai alumni untuk menyuarakan aspirasi mahasiswa, terutama yang terkait dengan kesulitan dalam mengakses beasiswa. “Kita lihat hari ini dari laporan tahun 2023, dianggarkan Rp3 miliar untuk beasiswa tapi tidak habis, Silpa capai Rp1,7 miliar. Berarti ada masalah dan proses yang salah sehingga dana ini belum sampai ke mahasiswa,” ujarnya pada Kamis (15/8/2024) usai pelantikan. Selain…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Legislator Partai Gerindra Heri Keswanto resmi dilantik sebagai Anggota DPRD Kota Bontang masa bakti 2024-2029 pada Kamis (15/8/2024). Dalam pernyataan pertamanya setelah pelantikan, Heri Keswanto berkomitmen memperjuangkan aspirasi masyarakat, khususnya dalam pengembangan kawasan Bontang Lestari. “Kita harus fokus pada pengembangan Bontang Lestari karena kondisi fasilitas di daerah ini masih jauh dari memadai,” ungkap Heri di DPRD Kota Bontang. Sebagai perwakilan dari Bontang Selatan, dia juga akan mengedepankan aspirasi dari daerah tersebut dan memastikan seluruh masyarakat Kota Bontang mendapat perhatian yang setara. “Walaupun saya berasal dari Bontang Selatan, sebagai anggota DPRD saya adalah wakil seluruh masyarakat Bontang. Oleh karena…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Samarinda – Sebanyak 9.597 narapidana di wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara mendapatkan remisi khusus dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Remisi ini disampaikan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Timur Gun Gun Gunawan, pada Jumat (16/8/2024). Pemberian remisi ini bukan hanya sekadar pemotongan masa hukuman, melainkan juga sebagai bentuk apresiasi negara terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang telah menunjukkan perubahan perilaku selama menjalani masa pidana. “Remisi ini berfungsi sebagai katalisator dan sarana pendorong agar narapidana terus berkelakuan baik, baik selama menjalani hukuman maupun setelah mereka bebas,” ujar Gun Gun Gunawan. Menurut data…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Rustam kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kota Bontang untuk ketiga kalinya. Kali ini dengan misi yang lebih kuat untuk mengurangi banjir yang kerap melanda Kota Taman ini. Rustam, yang telah menjabat sebagai Ketua Komisi II DPRD Bontang pada periode sebelumnya, bersyukur atas kepercayaan yang kembali diberikan oleh masyarakat Bontang. “Ini suatu berkah yang luar biasa, terpilih tiga kali adalah sesuatu yang di luar perkiraan saya,” ujar Rustam pada Kamis (15/8/2024), usai pelantikannya untuk periode 2024-2029. Dia menilai, kepercayaan yang diberikan kepadanya mungkin berasal dari kinerjanya selama dua periode sebelumnya, dimana dia fokus pada penyaluran aspirasi masyarakat, pengentasan dampak…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Anggota DPRD Kota Bontang terpilih periode 2024-2029 Rustam, yang baru saja dilantik pada Kamis (15/8/2024), mengimbau masyarakat Bontang untuk menjaga kedamaian kota menjelang pelaksanaan pilkada serentak yang akan digelar pada 27 November 2024. “Pilkada serentak ini adalah momen penting bagi kita semua. Saya berharap masyarakat Bontang tetap menjaga situasi kota tetap aman dan kondusif dan saya ingin mengajak seluruh warga untuk menjadi pemilih yang cerdas,” ujar Rustam usai pelantikannya di Kantor DPRD Kota Bontang Terpilih untuk ketiga kalinya sebagai anggota DPRD Kota Bontang, Rustam bersyukur dan berterima kasih atas kepercayaan yang kembali diberikan oleh masyarakat. Setelah dilantik, dirinya…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Sebanyak 25 Anggota DPRD Kota Bontang periode 2024-2029 resmi dilantik di Ruang Sidang Utama DPRD Bontang, Kamis (15/8/2024). Prosesi pengucapan sumpah/janji jabatan ini dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Bontang Rahmat Dahlan. Pelantikan ini dihadiri Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bontang, serta perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bontang, keluarga anggota DPRD terpilih dan ratusan tamu undangan. Dari total 25 anggota yang dilantik, Partai Golkar mendominasi dengan perolehan 7 kursi. Disusul oleh PKB dengan 4 kursi, kemudian Gerindra dan PDIP masing-masing memperoleh 3 kursi. Sementara itu, Nasdem dan PAN masing-masing mendapatkan 2 kursi dan PKS, Demokrat, serta Partai Gelora…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Anggota Komisi III DPRD Bontang Faisal soroti lambatnya pengerjaan proyek perbaikan Jalan Cipto Mangunkusumo. Proyek yang seharusnya menjadi prioritas ini mengalami keterlambatan, terutama pada bagian pengerjaan gorong-gorong. “Setiap kali saya melewati Jalan Cipto Mangunkusumo, tidak ada aktivitas yang berarti. Banyak proyek di sana yang terlihat mandek,” ujar Faisal, Senin (12/8/2024). Info terbaru progres pengerjaan proyek ini baru mencapai 31 persen, padahal target penyelesaiannya ditetapkan pada Bulan Oktober 2024. Dengan waktu yang tersisa kurang dari dua bulan, Faisal khawatir proyek ini tidak akan selesai tepat waktu. “Keterlambatan ini menimbulkan kekhawatiran serius, terutama terkait dengan realisasi anggaran. Jika proyek ini…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Pembangunan jembatan beton sepanjang 485 meter di Kampung Selambai, Kelurahan Loktuan berhasil dirampungkan tepat waktu. Proyek infrastruktur ini, didanai sepenuhnya oleh anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) dengan anggaran sekitar Rp22 miliar, kini berdiri kokoh dan megah. Anggota Komisi III DPRD Bontang Faisal mengapresiasi pencapaian ini. “Alhamdulillah, proyek ini adalah hasil kerja keras teman-teman di pemerintah pusat dan kontraktor. Pemerintah pusat telah turun langsung untuk meninjau dan alhamdulillah, jembatan ini bisa selesai sesuai jadwal,” ujarnya, Senin (12/8/2024). Jembatan yang baru selesai dibangun ini, merupakan aset penting yang kini diserahkan kepada pemerintah daerah untuk dikelola. Pentingnya peran serta masyarakat…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Persiapan untuk pelantikan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bontang periode 2024-2029 telah mencapai tahap akhir, dengan persiapan fisik dan logistik hampir rampung. Namun, kepastian kehadiran beberapa tamu penting dari luar kota masih belum sepenuhnya terkonfirmasi. Kepala Bagian Risalah dan Perundang-Undangan DPRD Bontang Taufiqurrahman mengungkap persiapan acara yang dijadwalkan berlangsung besok 15 Agustus 2024 ini telah mencapai 95 persen. “Persiapan sudah 95 persen, tinggal menunggu kepastian siapa saja tamu yang hadir dari luar kota,” ujar Taufiqurrahman, Rabu (14/8/2024). Pelantikan akan digelar di Ruang Paripurna lantai III, Kantor DPRD Bontang, Jalan M Roem, Kelurahan Bontang Lestari, Kecamatan Bontang Selatan. Taufiqurrahman…

Read More
Bagikan :

Insitekaltim,Bontang – Seiring pesatnya pembangunan di Bontang, upaya untuk menjaga ruang terbuka hijau dan fasilitas publik harus tetap menjadi prioritas. Hal ini terus disuarakan Anggota DPRD Kota Bontang Tri Ismawati. Penting mempertahankan konsep green city seiring dengan perkembangan smart city. “Saya selalu ingin smart city dan green city tetap ada. Kita tidak boleh hanya fokus pada pembangunan tanpa mempertimbangkan dampaknya terhadap lingkungan,” ujarnya saat wawancara baru-baru ini. Tri mengkritik beberapa proyek pembangunan di area Hop 1, yang telah mengubah lapangan olahraga warga menjadi fasilitas baru seperti kantor Bawaslu, Kelurahan Satimpo, dan rumah kreasi. Perubahan ini menggantikan ruang terbuka yang penting…

Read More