Insitekaltim Samarinda-Ketua Kadin Kaltim Dayang Donna Faroek Ishak mendukung dibukanya Bandara APT. Pranoto Samarinda. Bandara yang baru diresmikan Presiden Joko Widodo (25/10) diperkirakan minggu kedua bulan Nopember sudah ada penerbangan Samarinda-Jakarta
Sesuai arahan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo agar penerbangan bisa langsung melalui Bandara APT. Pranoto Samarinda. Nantinya bisa buka penerbangan tujuan Samarinda-Jakarta, Samarinda- Surabaya dengan menggunakan pesawat Lion Air atau Garuda yang disampaikan pada saat meresmikan Bandara APT Pranoto dan Maratua Berau
Hal ini disampaikan Dayang Donna Faroek Ishak via whatshapp kepada insitekaltim, Sabtu(27/10/2018)
Menurut Dayang Donna Faroek Ishak dengan keberadaan Bandara APT Pranoto Samarinda tentu akan menguntungkan Kaltim khususnya Samarinda. Tentu dengan dibukanya jalur penerbangan langsung dari Samarinda membuka peluang usaha baru baik secara ekonomi maupun sektor Pariwisata
“Saat pertemuan dengan Presiden Joko Widodo beberapa waktu dengan para pengusaha generasi ke- 2 indonesia.Dimana pada saat itu kami sampaikan kepada presiden agar segera pemerintah pusat menginstruksikan maskapai nasional segera membuat rute dan landing di APT. Pranoto.
Karena ini sangat penting demi tercapainya peningkatan perekonomian di Ibu kota Propinsi Kaltim,”kata Donna
Dari pertemuan tersebut presiden langsung menanggapi saran yang saya sampaikan. Dari hasil diskusi presiden merespon keinginan kami agar Kaltim khususnya Samarinda men dapat perhatian khusus. Dia katakan, inilah air lines indonesia yang selalu memikirkan keuntungan semata. padahal sudah ada bandara seperti Bandara APT. Pranoto Samarinda
“Bandara APT Pranoto panjangnya sudah bisa dilewati boeing 320,Airbus 320, akan tetapi mereka mengulur-ngulur sampai demand permintaan atau minat dengan jumlah target mereka baru mau buka rute penerbangan. Bagaimana negara ini mau maju kalo cara berfikirnya seperti itu,”ucap Donna
Sebagai ketua Kadin Kaltim, tentu kami memberi apresiasi karena presiden bisa memahami kebutuhan Kaltim. Dengan perintah presiden kepada menteri perhubungan untuk segera airlines nasional dibuka jalur penerbangan dari samarinda- Jakarta atau Samarinda-Surabaya
“Ini akan sangat meningkatkan aspek ekonomi maupun bisa menjual parawisata di Kaltim, pastinya akan menyerap tenaga kerja dan investor akan lebih mudah menginvestasikan uangnya di Samarinda.
jadi tidak perlu lagi landing di Balikapapan Diketahui perjalanan Samarinda Balikpapan sangat melelahkan dan ini akan lebih ifesien waktu. Dan ini juga yang menjadi hambatan tumbuhnya perekonomian di Samarinda, “beber Dayang Donna Faroek
Wartawan sukri
607 Views