Reporter: Asih – Editor: Redaksi
Insitekaltim, Balikpapan – Ratusan warga tampak antusias mengikuti kegiatan reses Anggota Komisi III DPRD Kota Balikpapan Kamarudin di RT 09 Baru ulu, Balikpapan Barat, Selasa (29/3/2022).
Para warga ramai-ramai menyampaikan persoalan sampah yang berada di pemukiman mereka di atas air. Pasalnya tumpukan sampah sudah mencapai 1 meter, namun belum ada penanganan. Selain itu mereka juga mempermasalahkan infrastruktur jalan dan air.
Kamarudin mengatakan, persoalan sampah ini sudah menjadi permasalahan yang cukup serius. Sehingga perlu diambil tindakan untuk mengatasi sampah yang menumpuk dan bau yang kurang sedap itu.
“Tentunya dewan akan berkoordinasi dengan DLH, untuk menanyakan seperti apa persoalan ini. Kalau misalkan diatasi dengan cara pengangkatan berarti yang kita fokuskan adalah waktu dan penggunaan alat, karena ini berkaitan dengan anggaran,” katanya.
Kamarudin berharap dalam hal ini pemerintah bisa memberikan perhatian lebih terhadap persoalan jalan di Lingkungan Baru Ulu.